Close

News

Koperasi dan UMKM Lampung Sentuh Pasar Internasional

by: Triyadi Isworo, Feb, 18 2022

Bandar Lampung (Lampost.co) -- Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM) menjadi bagian penting yang tidak terpisahkan dari perekonomian. Dengan mengusung asas kekeluargaan yang menyejahterakan dan terus berdiri meski ditengah pandemi.

Koperasi memiliki peran strategis untuk mengembangkan potensi dan kemampuan ekonomi anggota dan UMKM di sekitarnya. Akses modal usaha dan pelatihan pengembangan usaha terus dioptimalkan sesuai perkembangan zaman salah satunya melalui transformasi digital.

Kepala Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Lampung, Samsurizal Ari, mengatakan koperasi menjadi salah satu sektor keuangan yang berperan penting dalam mendorong peningkatan perekonomian nasional dan ekonomi di masyarakat seperti tertuang pada pasal 33 Ayat (1) dan Ayat (4) Undang-Undang Dasar 1945.

"Koperasi merupakan sokoguru perekonomian nasional. Sesuai data sistem di Lampung, ada sekitar 5.200 koperasi dan yang aktif 2.200 koperasi. Sementara UMKM ada sekitar 192.224. Kami dorong terus agar bisa survive dan mengikuti jaman," kata Samsurizal, saat talkshow Economic Corner Metro Tv Lampung, Jumat, 18 Februari 2022.

Sementara di tengah pandemi covid-19, Koperasi dan UMKM terus didorong bisa bertahan dan bersaing. Pihaknya terus melakukan pelatihan, pembinaan dan berkolaborasi agar bisa modern dengan memanfaatkan teknologi informasi.

"Koperasi dan UMKM di Lampung juga bisa go internasional, seperti Koperasi Tani Hijau Makmur dari Tanggamus, yang ekspor ke Singapura dan Taiwan. Kemudian UMKM Rafins Snack asal Pringsewu ekspor ke Mesir," katanya

UMKM saat ini memiliki keharusan menggunakan platform digital dalam pemasarannya. Pemerintah Provinsi Lampung juga dalam pengadaan barang dan jasa juga memberi tempat untuk UMKM dalam Aplikasi Sistem Belanja Langsung (Sibela).

"Pemerintah juga tengah menyiapkan UMKM Center di proyek strategis nasional Bakauheni Harbour City. Koperasi dan UMKM se-Lampung disiapkan tempat di sana sebagai etalase produk unggulan Lampung," katanya.

EDITOR

Effran Kurniawan

https://m.lampost.co/berita-koperasi-dan-umkm-lampung-sentuh-pasar-internasional.html

Comment

Post Comments